Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Playon Magetan Rayakan Anniversary ke-2, Ratusan Pelari Padati Plaza Ndoyo



Magetan, Lawutv.com -- Perayaan 2 Tahun Anniversary Playon Magetan berlangsung meriah sejak pagi hari. Ratusan pelari dari berbagai kalangan dengan dresscode hitam tampak memadati Plaza Ndoyo, Kelurahan Selosari, Kabupaten Magetan, Minggu (25/01/2026).

Kegiatan anniversary dikemas dalam event lari sejauh 5 kilometer dengan titik start dan finish di Plaza Ndoyo. Event tersebut secara resmi diberangkatkan oleh Bupati Magetan, Nanik Endang Rusminiarti, M.Pd., didampingi Ketua Playon Magetan Artanto Sakti bersama tim Playon Magetan, yang ditandai dengan pengibaran bendera start.

Dalam sambutannya, Bupati Magetan yang akrab disapa Bunda Nanik menyampaikan ucapan selamat ulang tahun ke-2 kepada Playon Magetan. Ia berharap komunitas tersebut dapat terus berkontribusi positif serta memberikan manfaat bagi masyarakat, khususnya generasi muda di Kabupaten Magetan.

“Alhamdulillah hari ini Playon Magetan menginjak usia yang kedua. Mudah-mudahan ke depan semakin dicintai oleh Gen Z dan masyarakat Magetan,” ujar Bunda Nanik.

Sementara itu, Ketua Playon Magetan, Artanto Sakti, menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kehadiran serta dukungan Bupati Magetan dalam kegiatan tersebut. Ia berharap Playon Magetan ke depan dapat berkembang menjadi bagian dari sport tourism di Kabupaten Magetan.

“Terima kasih Bunda atas kehadiran dan dukungannya. Semoga Playon Magetan bisa menjadi sport tourism Kabupaten Magetan serta mampu menyelenggarakan event berskala nasional maupun internasional,” ungkapnya.

Selain fun run, rangkaian perayaan 2 Tahun Anniversary Playon Magetan juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan menarik, seperti senam Zumba, games, pembagian doorprize, hiburan live music, hingga penilaian best costume pelari. (Gus)

Posting Komentar

0 Komentar