Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Dua Tahun Pengajian Rutin Kamis Kliwon Ngresiki Ati Di Ruang Rapat Ki Mageti

Lawutv.com MAGETAN - Pengajian rutin Kamis Kliwon Ngresiki Ati yang sudah berjalan dua tahun ini terus mensiarkan agama Islam melalui pengajian bersama.
Berada di ruang rapat Ki Mageti dibuka langsung oleh Kabag kesra sekaligus Takmir  Permadi, mengatakan acara ini kami lakukan sudah dua tahun, semoga terus berlangsung dan terus bertambah pesertanya.( 30/10/2025)

Bersama ustad Marsono,S.Pd.I semua peserta pengajian rutin yang terdiri dari staf dan pegawai Pemkab Magetan terus mendengarkan sampai selesai pengajian rutin Kamis Kliwon ini.

Selain mengadakan pengajian ternyata didepan pintu masuk ada kotak infaq yang disediakan oleh panitia untuk peserta yang hadir untuk seiklasnya mengisi.

" Kami berharap semakin kita sering melaksanakan pengajian ini bisa membantu kita untuk lebih menguatkan iman dan taqwa kita kepada Allah SWT"
Pintu ruang Rapat Ki Mageti selalu terbuka tiap klamis Kliwon untuk jemaah yang lain untuk melaksanakan pengajian rutin, dengan ustad yang berganti ganti saya yakin tidak akan bosan mendengarkan pengajiannya.

Tidak cukup hanya mendengarkan pengajian, peserta juga mendapatkan makanan ringan dan minuman untuk sarapan pagi ujar Permadi.

Ruang rapat Ki Mageti penuh sesak oleh jemaah pengajian sampai jemaah yang lain rela berjubel untuk mendengarkan ceramah Ngresiki Ati.

Perlu diketahui pengajian rutin Ngresiki Ati ini dilaksanakan tiap tiga puluh lima hari sekali ( selapanan), dua tahun bukanlah waktu yang singkat untuk melaksanakan, kami akan terus melakukan pngajian ini sehingga bisa membantu untuk lebih dalam lagi mengenal Islam dan ayat ayatnya, ujar Permadi.

Ustad Marsono dalam ceramahnya terus memberikan petuah petuah yang mudah di pahami oleh semua jemaah, mulai menghafal surat pendek yang menyangkut tentang bahanya sombong, serta memberikan contoh praktek gerakan sholad dan tayamum.

Semoga dengan pengajian  ini kita terus diberikan iman dan Islam mas, dunia semakin tua, apalagi yang dicari didunia ini, pengajian seperti ini sangatlah bermanfaat bagi kita semua, saya apresiasi apa yang dilakukan oleh sahabat saya terutama di bidang Kesra.ujar Ust Marsono 




Posting Komentar

0 Komentar